Sat Binmas Polres Mesuji Lakukan Kunjungan dan Pembinaan di Desa Bangun Mulyo
Mesuji — Personel Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Mesuji melaksanakan kegiatan kunjungan dan pembinaan kepada masyarakat serta aparatur desa di Desa Bangun Mulyo, Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung, pada rabu (30/4).
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dengan masyarakat, sekaligus meningkatkan peran aktif aparatur desa dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
Dalam kunjungan tersebut, personel Sat Binmas memberikan penyuluhan mengenai pentingnya menjaga keamanan lingkungan, pencegahan tindak kriminal, serta mengajak masyarakat untuk tidak segan berkoordinasi dengan pihak kepolisian apabila menemui gangguan kamtibmas.
“Dengan sinergi yang baik antara polisi, masyarakat, dan aparatur desa, kita dapat menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan tertib,” ujar salah satu personel Sat Binmas dalam sambutannya.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari aparatur dan warga desa, yang berharap pembinaan semacam ini terus dilakukan secara berkala.