Sat Binmas Polres Mesuji Berikan Himbauan kepada Satpam dan Karyawan PT SPM untuk Waspada Gangguan Kejahatan

29/09/2025 19:30:57 WIB 7
Sat Binmas Polres Mesuji Berikan Himbauan kepada Satpam dan Karyawan PT SPM untuk Waspada Gangguan Kejahatan

Mesuji, 29 September 2025 – Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Mesuji memberikan himbauan kepada petugas satpam dan karyawan PT SPM agar selalu waspada terhadap potensi gangguan kejahatan, khususnya tindak pidana C3 (Curat, Curas, dan Curanmor) di lingkungan kerja mereka.

Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan dan peningkatan kesadaran keamanan di lingkungan perusahaan. Sat Binmas menekankan pentingnya koordinasi antar petugas keamanan dan karyawan dalam menjaga situasi yang aman dan kondusif, serta segera melaporkan setiap kejadian mencurigakan kepada pihak berwajib.

Para satpam dan karyawan PT SPM menyambut positif himbauan tersebut dan berkomitmen untuk meningkatkan kewaspadaan demi menjaga keamanan di lingkungan kerja.

Share this post