Polsek Way Serdang Gelar Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) di Perbatasan Kabupaten Mesuji dan Tubaba
Way Serdang 20/04– Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Polsek Way Serdang melaksanakan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) di Jalan Simpang Tiga Buko Poso, wilayah perbatasan antara Kecamatan Way Serdang, Kabupaten Mesuji dengan Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba).
Kegiatan KRYD ini dipimpin langsung oleh personel Polsek Way Serdang dengan menyasar kendaraan dan individu yang melintas di jalur strategis tersebut. Pemeriksaan dilakukan secara humanis namun tetap tegas, guna mencegah masuknya barang-barang terlarang seperti narkoba, senjata tajam, miras, serta antisipasi tindak kejahatan jalanan dan pelanggaran lainnya.
Kapolsek Way Serdang menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk pencegahan dan deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan, khususnya di jalur perbatasan yang menjadi titik rawan perlintasan.
“KRYD ini kami laksanakan secara rutin dan berkelanjutan, terutama di daerah perbatasan, untuk menjaga keamanan wilayah dan memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujar Kapolsek.
Selama pelaksanaan kegiatan, situasi berlangsung aman, tertib, dan kondusif. Masyarakat yang melintas juga menyambut positif kegiatan ini sebagai upaya nyata kepolisian dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah perbatasan.