Polsek Tanjung Raya Laksanakan Gatur Lalin dan Pengamanan Rawan Pagi di Jalan Poros Desa Bangun Jaya dan Brabasan

02/05/2025 13:41:39 WIB 18

Polsek Tanjung Raya Laksanakan Gatur Lalin dan Pengamanan Rawan Pagi di Jalan Poros Desa Bangun Jaya dan Brabasan

Mesuji 2/5– Untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas di pagi hari, anggota Polsek Tanjung Raya Polres Mesuji melaksanakan kegiatan pengamanan rawan pagi dan pengaturan lalu lintas (gatur lalin) di jalan poros Desa Bangun Jaya dan Desa Brabasan, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Mesuji.

Kegiatan ini dilakukan guna mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas serta mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas), khususnya saat masyarakat mulai beraktivitas di pagi hari.

Personel Polsek Tanjung Raya tampak aktif mengatur arus kendaraan, membantu penyeberangan pelajar dan warga, serta memberikan imbauan kepada pengendara agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan di jalan.

Kapolsek Tanjung Raya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata pelayanan Polri kepada masyarakat di lapangan, serta bagian dari upaya preventif dalam mencegah terjadinya kecelakaan dan gangguan ketertiban di wilayah hukum Polsek Tanjung Raya.

“Dengan kehadiran polisi di titik-titik rawan, kami berharap dapat menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melintas, sekaligus menekan potensi pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas,” ujar Kapolsek.

Warga yang melintasi jalan poros tersebut mengapresiasi kegiatan ini dan merasa terbantu dengan kehadiran anggota Polri di lapangan.

Share this post