Dukung Asta Cita Presiden RI, Polsek Mesuji Timur Dampingi Warga dalam Program Ketahanan Pangan

15/03/2025 16:15:42 WIB 6

Dukung Asta Cita Presiden RI, Polsek Mesuji Timur Dampingi Warga dalam Program Ketahanan Pangan

Mesuji, Lampung – 15/03 Dalam rangka mendukung program Asta Cita Presiden RI, Polsek Mesuji Timur melaksanakan kegiatan monitoring dan pendampingan kepada masyarakat dalam upaya ketahanan pangan. Kegiatan ini dilakukan dengan meninjau budidaya ikan patin dan tanaman cabai milik Sdr. Nuryanto, warga Desa Pangkal Mas, Kecamatan Mesuji Timur, Kabupaten Mesuji.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keberlanjutan serta keberhasilan program ketahanan pangan di tingkat masyarakat. Personel Polsek Mesuji Timur turut memberikan pendampingan serta motivasi kepada warga agar terus mengembangkan sektor pertanian dan perikanan sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan ekonomi.

Kapolsek Mesuji Timur menyampaikan bahwa kepolisian tidak hanya bertugas dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, tetapi juga berperan aktif dalam mendukung program pemerintah yang berkaitan dengan ketahanan pangan. "Kami hadir untuk memberikan pendampingan serta memastikan bahwa usaha budidaya yang dilakukan masyarakat dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat ekonomi," ujarnya.

Sdr. Nuryanto selaku pelaku usaha budidaya ikan patin dan cabai mengapresiasi dukungan serta pendampingan yang diberikan oleh pihak kepolisian. Ia berharap program ini dapat terus berkembang dan memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar.

Dengan adanya keterlibatan Polsek Mesuji Timur dalam program ketahanan pangan, diharapkan masyarakat semakin termotivasi untuk mengembangkan sektor pertanian dan perikanan guna mendukung ketahanan pangan nasional serta meningkatkan taraf hidup mereka.

Share this post