Bripka M. Lani, personel Polsek Tanjung Raya, bertindak sebagai pembina upacara di SDN 19 Tanjung Raya, Desa Bujung Buring, pada Senin(23/09/24)
Dalam upacara tersebut, Bripka Lani memberikan sosialisasi mengenai keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada para siswa dan staf sekolah. Ia menjelaskan pentingnya menjaga lingkungan yang aman, serta mengenalkan langkah-langkah sederhana yang dapat diambil untuk mencegah tindakan kriminal.
Bripka Lani mengajak siswa untuk selalu waspada dan melaporkan kejadian mencurigakan kepada orang dewasa. Selain itu, ia juga menekankan pentingnya kerjasama antara sekolah, orang tua, dan kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman.
Dengan interaksi yang aktif, siswa terlihat antusias dan banyak yang bertanya terkait materi yang disampaikan.
Kapolsek tanjung raya Iptu Bambang P mengatakan Kegiatan ini diharapkan dapat menanamkan kesadaran akan pentingnya keamanan di kalangan generasi muda, sehingga mereka dapat berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang lebih baik dan aman.