Bhabinkamtibmas Polsek Tanjung Raya Cek Pos Ronda RK 002 Desa Mekar Jaya

08/10/2025 14:15:56 WIB 7
Bhabinkamtibmas Polsek Tanjung Raya Cek Pos Ronda RK 002 Desa Mekar Jaya

Tanjung Raya, 8 Oktober 2025 — Bhabinkamtibmas Polsek Tanjung Raya melaksanakan pengecekan Pos Ronda di RT 002, Desa Mekar Jaya, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Mesuji.

Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan warga dalam menjalankan tugas ronda malam guna menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sekitar. Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas juga memberikan himbauan agar masyarakat tetap waspada serta menjaga kerjasama antarwarga demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Langkah ini merupakan bagian dari upaya Polsek Tanjung Raya dalam memperkuat peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan di tingkat desa.

Share this post