Bhabinkamtibmas Polsek Mesuji Timur Laksanakan Sambang ke Rumah Warga di Desa Tanjung Mas Rejo
07/10/2025 16:08:35 WIB
7

Bhabinkamtibmas Polsek Mesuji Timur Laksanakan Sambang ke Rumah Warga di Desa Tanjung Mas Rejo
Mesuji Timur, 7 Oktober 2025 – Guna mempererat hubungan silaturahmi dan menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Mesuji Timur melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke rumah warga atas nama Bapak Nanang Hasibuan di Desa Tanjung Mas Rejo, Kecamatan Mesuji Timur, Kabupaten Mesuji.
Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari upaya preventif Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta membangun kemitraan dengan warga di wilayah binaan.
Dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada tuan rumah dan keluarga, serta mengajak agar senantiasa menjaga kerukunan antarwarga, meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan, serta segera melapor jika terjadi hal-hal mencurigakan di lingkungan sekitar.
“Kami hadir untuk menjalin kedekatan dengan warga dan memastikan bahwa situasi di lingkungan tetap aman dan kondusif. Partisipasi aktif masyarakat sangat penting dalam menciptakan rasa aman bersama,” ujar Bhabinkamtibmas.
Bapak Nanang Hasibuan mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan perhatian dari Bhabinkamtibmas, serta menyatakan siap mendukung upaya Polri dalam menjaga kamtibmas di desa Tanjung Mas Rejo.
Kegiatan sambang ini akan terus dilakukan secara rutin oleh Bhabinkamtibmas Polsek Mesuji Timur sebagai bagian dari pelayanan Polri yang humanis dan proaktif di tengah masyarakat.
in
Keamanan