Apel Siaga Kompi II Polres Mesuji Dipimpin IPDA M. Ghani Fikril Aziz di Mapolsek Simpang Pematang
Simpang Pematang 20/04– Dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan dan kedisiplinan personel, Polres Mesuji menggelar Apel Siaga Kompi II yang dipimpin langsung oleh IPDA M. Ghani Fikril Aziz, S.Tr.K., M.H., selaku Kanit Tipidter Sat Reskrim Polres Mesuji. Apel dilaksanakan di halaman Mapolsek Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel Kompi II sebagai bagian dari upaya penguatan pengamanan wilayah serta antisipasi terhadap potensi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Mesuji.
Dalam arahannya, IPDA Ghani menekankan pentingnya kesiapsiagaan, kedisiplinan, dan sinergi antarpersonel dalam menjalankan tugas, terlebih dalam menghadapi dinamika keamanan yang terus berkembang.
“Apel siaga ini bukan hanya bentuk kewaspadaan, tapi juga kesiapan kita sebagai aparat kepolisian dalam melindungi dan mengayomi masyarakat, terutama dalam situasi darurat atau kejadian kontinjensi,” ujar IPDA Ghani.
Selain itu, dalam kegiatan apel ini juga dilakukan pengecekan personel, perlengkapan, serta kesiapan kendaraan dinas guna memastikan semua elemen pendukung dalam kondisi optimal.
Kegiatan apel berjalan dengan lancar, tertib, dan penuh semangat, mencerminkan kesiapan Kompi II dalam mendukung tugas-tugas operasional Polres Mesuji ke depan.